You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Warga RW 03 Cengtim Kerjabakti Bersihkan Lingkungan
....
photo TP Moan Simanjuntak - Beritajakarta.id

Warga Cengkareng Timur Kerja Bakti Bersihkan Lingkungan

Ratusan warga dibantu Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) melakukan kerja bakti di lingkungan RW 03, Cengkareng Timur, Cengkareng, Jakarta Barat.

Kita angkut sampah yang di saluran agar aliran air mengalir lancar

Ketua RW 03, Cengkareng Timur, Rustam Efendi mengatakan, aksi kerja bakti kali ini difokuskan pada pembersihan saluran di 13 RT di RW 03 serta Jalan Bangun Nusa Raya yang merupakan jalan utama.

"Kita angkut sampah yang di saluran agar aliran air mengalir lancar saat hujan. Sampah yang berserakan di jalan juga kita bersihkan," ujarnya, Minggu (26/6).

26 PPSU Bantu Tata Taman PKK di Cilangkap

Rustam menjelaskan, selain mencegah genangan, pembersihan saluran juga dilakukan untuk mencegah kemunculan nyamuk Aedes Aegypti yang memicu penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD).

"Kita juga sekaligus ingin menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat," sambungnya.

Lurah Cengkareng Timur, Boy Raya Purba menuturkan, kegiatan kerja bakti bersih-bersih lingkungan ini dilakukan rutin setiap minggu. Dalam kerja bakti tersebut, pihaknya mengerahkan para personel PPSU berikut gerobak motor (germor).

"Kerja bakti ini demi menjaga lingkungan tetap bersih dan sehat," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4306 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1845 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1754 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1651 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1625 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik